Membangun Harmoni dan Moderasi Beragama
di Kabupaten Nabire
Nabire, Kemenag - Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Papua, Pdt. Klemens Taran, S.Ag, memberikan sambutan dan membuka Kegiatan Dialog Kerukunan Intern Umat Kristen dan Pembinaan Moderasi Beragama di Kabupaten Nabire tahun 2024. Acara ini bertempat di Aula Maranatha Jalan Pongtiku Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah pada Selasa, 2 Juli 2024.
Alexander, S.Sos, selaku Ketua Panitia
Penyelenggara, menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mengadakan dialog
mengenai kerukunan dan masalah-masalah internal umat Kristen, kebijakan
pemerintah tentang kerukunan, serta pembinaan moderasi beragama dalam membangun
keharmonisan hidup berbangsa dan bernegara.
Pdt. Yafeth Iyai, S.Th, Kepala Kantor
Kementerian Agama Kabupaten Nabire, menyatakan pentingnya kegiatan ini dalam
membina keharmonisan hidup dalam keanekaragaman budaya, suku, dan agama di
Kabupaten Nabire. Ia juga menekankan perlunya penyebarluasan informasi yang
benar tentang sikap moderat kepada jemaat masing-masing demi kerukunan hidup
dengan semua orang.
KaKanwil Kementerian Agama Provinsi
Papua menyoroti pentingnya moderasi sebagai program prioritas dalam membangun
kehidupan berbangsa dan bernegara. Ia menekankan bahwa kita harus menjaga dan
menjalankan trilogi kerukunan, yaitu kerukunan intern umat beragama, antar umat
beragama, dan antara umat beragama dengan pemerintah.
Kegiatan ini dihadiri oleh berbagai
pihak, termasuk Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Paniai, Kepala Kantor
Kesbangpol Kabupaten Nabire, FKUB, BKSG, para pimpinan denominasi gereja,
pelayan firman, para penyuluh non-PNS, pemuda gereja, tokoh wanita, mahasiswa
dari beberapa Sekolah Tinggi di Nabire, serta undangan lainnya, dengan total
peserta mencapai 125 orang. Semoga kegiatan ini dapat memperkuat kerukunan dan
moderasi beragama di Kabupaten Nabire.